
Pada tanggal 21 Januari 2016, HWBOT yang merupakan sebuah organisasi dan database hardware terbesar dunia kali ini mengadakan World Tour 2016 pertama mereka di Brasil. Mereka mengundang semua Enthusiasts PC, Gamers PC dan overclocker-overclocker dari seluruh dunia untuk berkumpul di kampus Sao Paulo, Brazil sebagai persinggahan pertama dari HWBOT World Tour 2016.
Berawal dari 26 Januari sampai 31 Januari, HWBOT akan menjadi host dalam berbagai rangkaian event pada Campus Party, yang meliputi Workshop Overclocking, 2 World Series Kontes Overclocking dan Bench Party dimana enthusiasts PC, gamers PC dan para overclocker bisa bersosialisasi dan mengenal satu sama lain sekaligus sharing pengetahuan mengenai overclocking.
Pieter-Jan Plaisier yang merupakan seorang direktur dari HWBOT, mengatakan “We are really excited to bring the HWBOT World Tour to Latin America for the first time”. “We cannot wait to harness the energy of Brazil’s massive enthusiast audience to further develop and promote Overclocking in this part of the world.”
Puncak dari World Tour itu sendiri adalah kejuaraan Final yang akan diselenggarakan di Jerman tepatnya di Caseking Bootcamp, Berlin di penghujung tahun 2016. 6 pemenang dari Extreme Series dari masing-masing benua HWBOT Tour Events akan di-invite untuk mengikuti kejuaraan final dengan system head to head OC competition di Caseking Bootcamp, yang merupakan tempat yang luas dan LN2 akan diberikan sebanyak-banyaknya untuk 8 overclocker yang mengikuti kejuaraan ini.
Dan jika kalian tidak dapat menghadiri HWBOT World Tour di Brazil, kalian dapat menyaksikannya secara live di Twitch Channel Overclocking-TV akan bekerja sama dengan Techmundo untuk menampilkannya ke dalam 2 bahasa yaitu Inggris dan Portugis.
Sumber: HWBOT